Jumat, 05 Oktober 2012

Masa Depan Media Cetak?


“Apakah media cetak masih akan tetap bertahan dalam kurun 10-20 tahun ke depan?Bill Gates pernah meramalkan jika pada tahun 2000, media cetak akan mati. Nyatanya sampai sekarang media cetak masih terus bertahan dan diyakini akan tetap ada hingga sampai kelak manusia tidak memerlukan lagi. Philip Meyer penulis buku Vanishing Newspaper (2004) bahkan meramalkan di Amerika Serikat, koran terakhir akan terbit pada kuartal pertama 2043.
SPS (Serikat Penerbit Suratkabar) melakukan sebuah penelitian bertajuk masa depan media cetak di Indonesia, pada 23-29 Juni 2010 melibatkan 2.971 responden. Mayoritas responden membeli surat kabar secara eceran 64,2%, disusul majalah 24,5% dan tabloid 20%.
Kemudian dari tahun ke tahun tren harga berlangganan media cetak terus merangkak naik, nyaris tak pernah ada penurunan harga. Sehingga koran melakukan strategi ‘Koran seceng’ atau koran seribu rupiah untuk mengatasi koran baru di pasar.
Kemudian sebanyak 91,4% responden membaca koran daerah sedangkan untuk koran nasional hanya 8,6%. Karena segmen pembaca surat kabar nasional di Indonesia umumnya adalah masyarakat yang berlatar belakang sosial ekonomi status menengah ke atas, dengan tingkat pendidikan yang semakin tinggi. Pembaca koran daerah, latar perbandingan lurus dengan populasi penduduk yang memiliki sosial ekonomi status menengah ke bawah dan tingkat pendidikan rendah.
Untuk saat ini dengan hadirnya media online dengan penetrasi browser yang meningkat, media cetak mengalami penurunan tajam dalam hal penetrasi (menerobos) pembaca, billing iklan media cetak yang dimonitor Neilson Indonesia justru meningkat pesat. Pada tahun 2009, market share iklan media cetak tumbuh 23%, dengan volume Rp 8,2 triliun.
Lalu apa yang harus dilakukan media cetak di zaman digital ini? Ika Jatmikasari Associate Director Neilson Media Indonesia menyarankan delapan langkah strategi (2009):
1.      Membangung kanal internet dan melakukan reportase dalam beragam platform. Mengutip Jay Rosen seorang profesor jurnalism dalam New York University saat ini reporter koran harus mampu menulis atau melaporkan berita dari berbagai platform. Dan bukan cuma dari satu platform saja. Mengapa harus demikian?pasalnya teknologi telah mengubah cara orang dalam mengkonsumsi berita. Banyak diantara konsumen memang masih memperoleh informasi melalui media cetak. Namun banyak pula diantara konsumen yang telah berpindah untuk mendapatkan informasi melalui berbagai media sekaligus, seperti televisi, telepon seluler dan internet.
2.      Menjadi niche media, model media massa tidak lagi bisa bekerja sebagai model internet, dan kini semakin banyak orang menemukan subjek dan bidang spesifik yang lebih menarik melalui internet.
3.      Integrasi laporan yang real-time. Jaringan sosial media (facebook, twitter,dll) telah menuntut audience untuk menyampaikan berita yang mereka buat sendiri. Koran dapat menggunakan media sosial ini untuk menyampaikan berita hangat tiap hari.
4.      Mendorong inovasi.
5.      Berinvestasi di bidang modal device. Lebih banyak orang ini mengunakan telfon pintar dan memanfaatkannya untuk saling berkoneksi. Dari hal inilah, terdapat potensial pendapatan yang bisa diperoleh. Media bisa mengutip kepada setiap pelanggan yang mengunduh aplikasi dari media tersebut, seperti halnya ketika memungut kepada pelanggan koran.
6.      Berkomunikasilah dengan pembaca muda. Media sosial (facebook, twitter,dll) telah medorong orang untuk dan berkomentar terhadap apapun. Anda ingin membaca koran berkomentar atau mengirim respon terhadap apa yang ingin mereka baca ? satu hal yang perlu diperhatikan untuk membuat publik menilai sebuah koran adalah ketika koran itu memberikan “nilai” (value) kepada publik. Media harus berinteraksi dengan publik.
7.      Membangun komunitas. Surat kabar (dan versi web mereka) terlalu sederhana untuk diharapkan sekedar menyampaikan informasi. Media juga harus menciptakan komunitas. Manfaatkanlah media sosial untuk membangun komunitas (koran) anda. Dengan menciptakan komunitas, anda telah menciptakan hubungan yang royal dengan para pemaca.
8.      Berlangganan atau gratis ? haruskah versi online surat kabar mengutip dari pembaca yang hendak mengaksesnya ? apa model terbaik untuk hal ini ? rupert murdoch, CEO News Corp ., mulai memungut bayaran dari pembaca untuk semua informasi dari wabsite. Mengapa ? surat kabar perlu menciptakan nilai bagi pembacanya. Dan menyediakan layanan yang orang mau untuk membayarnya !
Sungguhpun demikian, ini tidak berarti internet akan menggeser media cetak dalam kurun beberapa puluh tahun kedepan sebagaimana ditanyakan beberapa pakar. Kevin Sablan (orange county register) misalnya “berpijak dari pengalaman puluhan tahun dan mitos kuno tentang kantor yang tanpa kertas (paperless), saya tidak yakin media cetak akan pergi dari kehidupan saya . “ sementara Mathew Ingram (the globe and mail), berpendapat , “saya tidak berfikirweb site akan sepenuhnya pernah menggantikan koran. Saya masih mengira akan selalu ada orang yang menginginkan media cetak untuk berbagai alasan, termasuk kenyamanan, kemudahan menenteng, dll. “
Sebuah pendapat lain datang dari Paul Bradshaw (professor jurnalisme dari Birmingham University). “Surat kabar sebagai sebuah platform memiliki beberapa keuntungan dibandingkan website, baik secara teknikal maupu kultural dan surat kabar cukup fleksibel untuk beradaptasi.
Tiga tahun lalu, survei multimedia yang dilakukan Group of Magazine KG, merilis pengguna internet di Indonesia sudah mencapai 30 juta pengguna, ini tentu menandakan jika arus informasi melalui internet sudah sangat gencar dan diyakini akan menjadi salah satu batu sandungan bagi media cetak. Bahkan, ini juga sudah menjadi sebagian pendapat dari orang-orang yang bergelut di dunia usaha. Asumsi ini, memang tak ada salahnya. Terbukti, di Amerika Serikat (AS) sendiri, sejak tiga tahun lalu, sejumlah surat kabar ternama AS seperti Chicago Tribune, Philadelphia Inquirer, Seattle Post Intelligencer dan The Minneapolis Star mengalami kebangkrutan, kendati saat itu, pemicunya diduga akibat krisis ekonomi yang melanda AS dan negara-negara lainnya, namun tak sedikit juga pengamat menyimpulkan jika kebangkrutan itu akibat usaha media cetak tersebut kalah bersaing dengan portal berita online, bahkan beberapa dari usaha media cetak tersebut justru lari ke media online sebagai jalan keluar agar tetap eksis. Memang catatan di atas, untuk sementara dapat membuktikan jika media online secara bertahap telah sedikit banyaknya mampu menggerus industri media cetak. Tapi, di Indonesia, media online dinilai tak akan mematikan media cetak, peluang untuk berkembang dan mempertahanakan diri masih terbuka lebar, itu karena media cetak merupakan jalan utama bagi masyarakat untuk mendapatkan informasi dan berita. Selain itu, media cetak di Indonesia sudah dianggap sebagai budaya dan kebiasaan masyarakat sejak dulu.
Peluang media cetak untuk tetap eksis dan menjadi mainstream informasi dan berita, yaitu:
1.      Membaca media cetak seperti koran dan majalah sudah menjadi kebudayaan dan kebiasaan masyarakat sejak dulu. Salah satunya sebagai teman dalam ritual meminum teh atau kopi di pagi hari. Ini menunjukkan bahwa masyarakat membaca media cetak bukan hanya untuk mendapatkan informasi dan berita tapi sudah menjadi suatu kebiasaan rutin.
2.      Walaupun telat sehari  dalam pemberitaan, keakuratan content informasi dan berita media cetak dinilai lebih unggul dibanding dengan media online. Hal ini disebabkan media cetak lebih matang dalam menyajikan sebuah informasi dan berita karena waktu untuk mengolah dan mendapatkan keakuratan sebuah informasi dan berita  lebih banyak. Beda halnya dengan media online yang terkadang hanya mengejar waktu tayang tanpa memedulikan kualitas informasi dan berita yang disajikan. Sehingga masyarakat yang ingin mendapatkan atau mengkonsumsi informasi dan berita yang berkualitas dan akurat akan tetap mengandalkan media cetak sebagai sumber utama.
3.      Terkait dengan tantangan media cetak untuk lebih menyelaraskan dengan teknologi internet seperti yang dilakukan KOMPAS dengan QR Code-nya, media cetak akan mendapatkan porsi yang sama dengan porsinya saat ini sebagai sumber ionformasi dan berita. Tentunya dengan inovasi dan terobosan baru.
Namun, Jika sebuah media cetak tetap mempertahankan sifat konvensional seperti yang masih terjadi pada beberapa media cetak di Indonesia, maka tak mustahil jika media online akan menjadi alternatif masyarakat untuk mendapatkan sebuah berita dan informasi.
Dalam pemasangan iklan guna pemasukan media cetak juga terdapat beberpa keunggulan daibanding media lainnya, seperti televisi, radio bahkan media online. Keunggulan majalah sebagai media iklan suatu produk, yaitu:
1.      Selektivitas
Yaitu kemampuan media ini untuk menjangkau khalayak audiens secara selektif. Kebanyakan majalah diterbitkan untuk khalayak tertentu yaitu kelompok khalayak yang memiliki minat khusus terhadap suatu hal. Indonesia dewasa ini memiliki majalah dengan isi cukup bervariasi yang menjangkau pembaca yang memiliki beragam latar belakang termasuk juga majalah untuk bisnis dan industri.
Di Amerika Serikat majalah kategori olahraga merupakan majalah yang paling banyak diterbitkan setiap tahun. Di Indonesia majalah untuk wanita masih mendominasi pasaran walaupun kategori lain menargetkan kelompok pembaca dengan minat khusus sudah mulai banyak bermunculan. Dimana terdapat segmentasi berdasarkan demografis, geografis, psikografis dan sebagainya.
2.      Kualitas Produk
Atribut paling berharga yang dimiliki majalah adalah kualitas reproduksinya. Majalah umumnya dicetak menggunakan kertas berkualitas tinggi dan menggunakan proses percetakan yang memungkinkan reproduksi yang sangat bagus, baik dalam hitam putih ataupun berwarna.
3.      Kreativitas Fleksibel
Majalah menawarkan pemasang iklan fleksibilitas besar dalam tipe, ukuran dan penempatan materi iklan. Beberapa majalah menawarkan beberpa pilihan yang dapat mendorong daya tarik pembaca terhadap suatau iklan sehingga dapat meningkatkan perhatian dan minat audiens. Misalnya dengan cara menyediakan halaman lipat, halaman tanpa tepi, sisipan dan pembelian ruang kreatif.
4.      Permanen
Daya hidup pesannya lebih lama. Studi  menunjukan bahwa sekitar 75 persen pembaca menyimpan majalah yang digunakan sebagai referensi di masa depan.
5.      Prestise
Prestise yang bisa diperoleh suatu merek produk karena iklannya muncul di suatu majalah terntentu yang dikenal luas memiliki citra atau imej yang positif.
6.      Penerimaan dan Lingkungan Konsumen
Suatu penelitian di AS membuktikan bahwa majalah merupakan media yang paling banyak digunakan konsumen untuk mendapatkan pengetahuan, informasi dan ide. Penelitian tersebut membuktikan bahwa majalah menjadi sumber informasi utama bagi konsumen atas berbagai produk, seperti: produk otomotif, kecntikan, pakaian, perencanaan keuangan dan perjalanan.
7.      Pelayanan
Ada riset konsumen yang mencakup kegiatan penelitian terhadap trend umum konsumen, perubahan polan pembelian konsumen dan konsumsi atau penggunaan media oleh konsumen.
Surat kabar dalam mengiklankan sebuah produk, memiliki keunggulan yaitu:
1.      Jangkauan Ekstensif
Cakupan pasar yang luas khususnya di kawasan perkotaan dimana tingkat pendapatan dan pendidikan masyarakatnya cukup tinggi. Menurut George dan Michael Belch (2001) “penetrasi surat kabar yang ekstensif menjadikan surat kabar sebagai media massa sejati yang memberikan peluang sangat bagus kepada pemasang iklan untuk menjangkau seluruh segmen populasi dengan pesannya”.
2.      Fleksibilitas
Surat kabar bersifat fleksibel dalam hal persyaratan untuk memproduksi dan menayangkan iklan, yaitu dapat ditulis dan dipersiapkan hanya dalam beberpa jam. Serta tersedia pilihan kreatif kepada pemasang iklan yang dapat dibuat dalam beberapa warna, bentuk dan ukuran.
3.      Seleksi Geografis
Menawarkan kepada pemasang iklan lebih banyak pilihan dalam hal geografis atau wilayah yang menjadi target iklan dibandingkan dengan media lainnya.
4.      Penerimaan Pembaca
Pembaca surat kabar menyediakan waktu untuk membaca koran pada akhir pekan. Kebanyakan pembaca mengandalkan surat kabar tidak saja untuk mendapatkan berita, informasi dan hiburan tetapi juga bantuan dalam membuat keputusan konsumsi.
5.      Pelayanan
Dengan adanya riset surat kabar menyediakan data mengenai kondisi pasar berdasarkan surat pembaca dan informasi dari para pengecer.
                                 
Sedangkan media online meski memiliki banyak kelebihan dalam hal pemasangan iklan ada beberapa kelemahan yaitu:
1.      Karakteristik Audiens
Pertumbuhan pengguna internet yang sangat cepat membuat karakteristik audiens berubah-ubah dengan cepat pula.
2.      Proses Lambat
Jika situsweb dikunjungi oleh banyak browser maka untuk membuka web tersebut menjadi sangat lama, sehingga menimbulkan kebosanan.
3.      Penipuan
Di banyak negara aturan dan penegakan hukum dalam bertransaksi di internet guna melindungi konsumen belum tersedia.
4.      Jangkauan Terbatas
Statistik menunjukan hanya sebagian kecil website yang dapat dijangkau oleh mesin pencari dan sebagian besar pengunjung internet hanya berkunjung pada 50 situs teratas.


Sumber :
1.      “Masa Depan Pers Indonesia, Survey Serikat Penerbit Surat Kabar (SPS) Pusat, Jakarta, Juni 2009
2.      “Tentang BPS dan Masa Depan Pers Indonesia dalam Kacamata Statistik”, Subagio Dwijosumono, Deputi Bidang Statistik Produksi Badan Pusat Statistik (BPS), Jakarta, Agustus 2009
3.      “The Future of Newspaper Bisnis in Indonesia”, Ika Jatmikasari, Associate Director Nielsen Media Indonesia, Jakarta, Agustus 2009
4.      “Periklanan dan Komunikasi Pemasaran Terpadu”, Morissan, Ramdina Prakarsa, Jakarta, Januari 2007.

1 komentar:


  1. LegendaQQ.Net

    Pilihan Terbaik Untuk Permainan Kartu Sang LEGENDARIS !!!
    Min Depo 20Rb !!!
    Kartu Para Sang LEGENDA !!!
    WinRate Tertinggi !!!


    Kami Hadirkan 7 Permainan 100% FairPlay :

    - Domino99
    - BandarQ
    - Poker
    - AduQ
    - Capsa Susun
    - Bandar Poker
    - Sakong Online

    Fasilitas BANK yang di sediakan :

    - BCA
    - Mandiri
    - BNI
    - BRI
    - Danamon

    Tunggu apalagi Boss !!! langsung daftarkan diri anda di Legenda QQ

    Ubah mimpi anda menjadi kenyataan bersama kami !!!
    Dengan Minimal Deposit dan Raih WD sebesar" nya !!!

    Contact Us :
    + live chat : legendapelangi.com
    + Skype : Legenda QQ
    + BBM : 2AE190C9

    BalasHapus